JAMBI – Beredar kabar rekomendasi dari Partai Amanat Nasional (PAN) untuk Pilkada Gubernur Jambi telah resmi di berikan kepada Al Haris. Di kutip dari media online brito.id, Informasinya dalam minggu ini DPP PAN akan menyerahkan rekomendasi secara resmi kepada Al Haris.
“Insha Allah tidak ada perubahan. PAN akan serahkan rekomendasi ke Al Haris,” kata sumber, yang merupakan petinggi DPW PAN Jambi.
Terpisah, Ketua DPW Partai Amanat Nasional (PAN) Provinsi Jambi H Bakri masih belum berani memastikannya. Dia menyebutkan jika keputusan PAN terkait siapa yang akan diusung pada Pilgub Jambi Desember mendatang masih menunggu keputusan dari DPP. Menurut dia, nama-nama yang telah mendaftar ke PAN beberapa waktu lalu telah diserahkan ke DPP PAN.
“Kita masih sifatnya menunggu dari DPP PAN siapa yang akan diusung. Kandidat yang berbau PAN akan kita usung,” ungkap H Bakri.
Terkait kabar jika PAN mengalihkan dukungannya ke pasangan Al Haris dan Abdullah Sani, H Bakri menjelaskan opini yang berkembang saat ini sah-sah saja. Kata dia yang pasti PAN di Jambi akan mengikuti dan menjalankan perintah DPP PAN.
“Jika ditanya kapan SK dukungan PAN keluar, kalau bisa ya hari ini. Namun semua kan keputusannya ada di DPP. Kita di sini hanya melaksanakan saja,” pungkasnya. (*).
Discussion about this post