Tanjab Barat – Bupati Tanjung Jabung Barat Drs. H. Anwar Sadat, M. Menjadi pemateri di forum Intermediate Training ( LK II) HMI Cabang Tanjung Jabung Barat. Sabtu, (11/02/23)
Dalam kesempatan kali ini Bupati menjadi pemateri dengan Tema Strategi pemerintah daerah dalam meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dan relevansinya terhadap kesejahteraan masyarakat.
Kegiatan yang terselenggara di Aula Hotel Rovoli Kuala Tungkal di dampingi Ketua Umum HMI Cabang Tanjung Jabung Barat.
Ketua HMI Cabang Tanjung Jabung Barat menyampaikan Terima kasih kepada bapak Bupati yang telah bersedia menjadi pemateri dalam Intermediate Training (LK II) HMI Cabang Tanjung Jabung Barat
“Disini kami menyediakan master of training atau instruktur yang bertugas mengelola training ataupun forum terkait LK II ini yang bertanggungjawab atas keadaan forum ini” tuturnya
“Dan disini para peserta training LK II tingkat nasional HMI cabang Tanjabbar yang juga merupakan delegasi dari berbagai daerah atau cabang HMI se-indonesia, sudi kiranya Bapak Bupati bisa memberika materi dan pemahaman bagi para peserta training”tambahnya
Sebelum mengisi materi, Drs. Anwar Sadat, M.Ag menyampaikan selamat datang di Bumi Serengkuh Dayung Serentak Ketujuan kepada para peserta training yang datang dari dalam Provinsi Jambi maupun luar Provinsi Jambi.
Selanjutnya, Bupati memberi apresiasi atas terselenggaranya Intermediate Training (LK II ) tingkat Nasional tersebut. Bupati berharap kegiatan tersebut dapat menambah wawasan bagi para Kader HMI.
“Saya mengapresiasi ke pada pengurus Cabang HIM Tanjung Jabung Barat yang berperan aktif dalam penyelenggaran intermediate training LK II tingkat nasional ini, agar penyelenggaraan ini bisa memberikan manfaat serta pengetahuan bagi para peserta training,” ucap Bupati.(Yas)
Normalisasi Parit Lapis, Anwar Sadat Selamatkan Kebun dan Jalan Masyarakat dari Banjir Rob
Tanjab Barat - Bupati Tanjung Jabung Barat Anwar Sadat turun langsung meninjau proses pengerjaan normalisasi Parit Lapis RT 02 Kelurahan...
Read more
Discussion about this post