JAMBI– Dinas Pendidikan Provinsi Jambi, menggelar Rapat Koordinasi Perencanaan Pendidikan Kabupaten Kota se Provinsi Jambi Tahun Anggoran 2024 pada Rabu, 15 Maret 2023.
Acara ini diikuti oleh BPMP Provinsi Jambi, Bappeda Provinsi Jambi, Bappeda Kabupaten Kota, Dinas Pendidikan Kabupaten Kota, dan MKKS se Provinsi Jambi dan dibuka oleh Sekretaris Dinas Pendidikan Provinsi Jambi, M Umar yang mewakili Kepala Dinas.
Saat diwawancarai, Umar menyebutkan bahwa kegiatan ini dilakukan untuk memantapkan perencanaan dalam pemenuhan SPM urusan Pendidikan di Provinsi Jambi.
“Salah satunya adalah menghimpun stakeholder yang ada ini untuk bersama-sama merumuskan dan merencanakan Pendidikan di Provinsi Jambi,” katanya kepada wartawan.
Dijelaskan Umar, bahwa kegiatan ini perlu dilakukan karena jika tidak dikhawatirkan akan mempengaruhi penilaian indikator SPM Pendidikan di Provinsi Jambi.
“Tujuan akhirnya adalah untuk mendukung program Bapak Gubernur yakni Jambi Mantap, paling tidak dalam urusan pendidikan bisa kita maksimalkan,” tegasnya.
Umar berharap, bahwa dalam kegiatan ini dapat memunculkan rekomendasi dari stakeholder yang ada dalam mendukung Dinas Pendidikan Provinsi Jambi dalam memaksimalkan pelayanan pendidikan.
Acara ini juga dihadiri Kabid GTK Dinas Pendidikan Provinsi Jambi Dr Ilham dan Kabid SMK Zet Herman.
Disdik Tanda Tangani Kerjasama dengan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi
JAMBI- Dinas Pendidikan Provinsi Jambi melakukan perjanjian kerjasama dengan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN STS Jambi difasilitasi oleh Kabid PAKKIS...
Read more
Discussion about this post