Jambi – New Colt 1300 telah resmi diperkenalkan untuk pasar Indonesia secara virtual pada 28 Juni lalu. Dan untuk memberikan gambaran jelas bagi para konsumennya khususnya di Kota Jambi, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) menyelenggarakan acara yang bertajuk “New Colt 1300 Super Launch – Customer Gathering”.
Pelaksanaan acara ini ditujukan bagi para konsumen loyal kendaraan L300 di mana MMKSI memperkenalkan secara langsung produk legendarisnya kepada konsumen di Kota Jambi. Acara dilaksanakan pada 29 Juli 2022 di Ratu Convention Center, Jambi.
Executive General Manager Sales And Marketing Division PT MMKSI, Takahiko Lida mengatakan acara ini dihadirkan khusus bagi pada konsumen loyal Mitsubishi di mana kami memperkenalkan langsung produk unggulan kami yang telah menemani konsumen lebih dari 40 tahun dan yang akan membantu bisnis para konsumen. Komitmen kami bagi Indonesia adalah untuk selalu menghadirkan produk, layanan, serta penawaran yang dapat menjawab kebutuhan para konsumen kami yang pada akhirnya dapat memberikan keuntungan yang maksimal untuk para penggunanya. Ini merupakan acara gathering offline pertama dengan konsumen setelah lebih dari dua tahun berada di kondisi pandemik.
“Kami berharap dengan acara ini, para konsumen mendapatkan gambaran jelas mengenai keuntungan apa saja yang ditawarkan oleh New Colt L300 untuk keberlangsungan bisnis mereka dan keluarga, sekaligus menjadi sarana silaturahmi dan mempererat hubungan kami dengan konsumen guna mendengarkan masukan yang bermanfaat untuk meningkatkan layanan MMKSI,”ujarnya.
General Manager Mitsubishi PT Suka Fajar Jufdiamon mengatakan L300 telah menjadi backbone kendaraan niaga ringan Mitsubishi Motors di mana model ini terus menunjukkan performa penjualan yang positif dan selalu mempertahankan posisinya sebagai market leader. Di area Kota Jambi, model ini memiliki pangsa pasar sebesar (84%) dan telah berkontribusi sebesar (4%) terhadap penjualan nasional MMKSI.
“Dengan angka dan penjualan yang positif tersebut, menjadikan model ini pemimpin di segmentnya dan juga telah menjadi bukti nyata keunggulan serta kualitasnya dalam membantu mengembangkan bisnis konsumen di Indonesia,” sebutnya.
Ia menjelaskan Kendaraan ini selalu menjadi pilihan utama. Sejak kehadirannya tahun 1981, Mitsubishi L300 hadir dengan body yang luas dan mampu memenuhi berbagai kebutuhan.
Bahkan, di Provinsi Jambi sendiri telah menjadi market leader dari tahun ke tahun. Maka dari itu PT Suka Fajar sebagai main dealer Mitsubishi berkeyakinan New Colt L300 ini menjadi pilihan terbaik dan tepat untuk masyarakat Jambi menjadikan kendaraan Niaga usaha mereka.
“Kami optimis bisa mencapai mempertahankan Market leader dan menambah Market leader di Provinsi Jambi,” jelasnya.
Ia menambahkan untuk target penjualan New Colt L300 di Provinsi Jambi sebanyak 92 unit perbulan, dan untuk Market Sharenya ditargetkan di angka 90 persen.
“Target penjualan kita ini naik 20 persen dari tahun sebelumnya,” tandas Jufdiarmon.
Bagi anda yang berminat New Colt L300 di Provinsi Jambi mulai dari Rp229 juta hingga Rp 234 juta.
Untuk diketahui, Varian pikap ini memiliki panjang 4.170 mm, lebar 1.700 mm dan tinggi 1.845 mm. Jarak antarrodanya 2.200 mm dengan ground clearance 200 mm. Spesifikasi itu menjadikan L300 cocok untuk menghadapi berbagai medan. Adapun ukuran bak belakang 3,88 meter persegi. Kemudian daya angkut maksimal 2.540 kg.
L300 menggunakan mesin diesel Astron 2,5 liter berkode 4D56. Spesifikasi bore-nya 91,1 mm dan stroke 95 mm. Mesin diesel itu dapat mengeluarkan daya puncak 74 PS pada 4.200 rpm dan torsi maksimal 142 Nm pada 2.500 rpm. Ia disalurkan pakai transmisi lima percepatan. Ini menjadi pertimbangan penting. Sebab, sebagai kendaraan niaga, mobil harus punya daya besar untuk menunjang bobot dan kemampuan menanjak.
Begitu Anda memasuki kabin L300, visibilitas (pandangan) depan, samping dan belakang terbilang lumayan. Model ini pakai power steering. Sehingga sopir lebih mudah mengendalikan kendaraan, serta tak cepat lelah ketika bermanuver khususnya pada kecepatan rendah. Tapi tuas transmisi L300 berada di bawah lingkar kemudi. Untuk kepraktisan masih kurang.
Suspensinya pakai double whisbone dan coilspring di bagian depan L300. Sedangkan di belakang mengusung semi eliptic leaf spring. Ukuran ban L300 185 ring 14. Sektor pengeremannya sudah menggunakan cakram berventilasi di bagian depan. Walau teromol masih dipakai untuk roda belakang, tetapi itu cukup untuk mengoptimalkan deselerasi.
Ada 2 varian yang tersedia dari L300 yakni Cab & Chasiss and Pickup Flatbed.
L300 ditenagai oleh 2268cc 4-silinder Diesel Mesin menghasilkan tenaga 98 hp dengan torsi 200 Nm.
Dilengkapi dengan pilihan transmisi 5-Speed Manual.
Fitur pendukung Kenyamanan & Kemudahan termasuk Air Conditioner, Heater, Power Steering, Adjustable Seats, Remote Trunk Opener and Low Fuel Warning Light.
Fitur Hiburan & komunikasi termasuk FM/AM/Radio, USB & Auxiliary Input, CD Player and Speakers Front.
Fitur interior termasuk Fabric Upholstery. Sedangkan Fitur eksterior termasuk Adjustable Headlights, Manually Adjustable Exterior Rear View Mirror, Power Antenna and Centrally Mounted Fuel Tank.
Fitur keamanan Model mencakup Seat Belt Warning, Engine Check Warning, Front Impact Beams, Side Impact Beams and Door Ajar Warning.
Discussion about this post