Lamanesia.com — Suasana penuh energi memenuhi Makorem 042/Gapu saat rangkaian pertandingan olahraga resmi dibuka dalam rangka memeriahkan HUT ke-66 Korem 042/Gapu, Senin 17 November 2025. Kegiatan yang digelar meriah ini diikuti prajurit, PNS, Persit, hingga perwakilan satuan jajaran Korem 042/Gapu, sebagai bentuk kebersamaan dan semangat mempererat soliditas keluarga besar Korem.
Danrem 042/Gapu Brigjen TNI Heri Purwanto, S.E., M.Sc. dalam sambutannya menegaskan bahwa olahraga tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga wadah membangun mental dan kekompakan antarpersonel.
“Melalui pertandingan olahraga ini, kita tidak hanya mencari pemenang, tetapi memperkokoh soliditas, meningkatkan kesehatan jasmani, dan menumbuhkan kembali jiwa sportivitas dalam keluarga besar Korem 042/Gapu,” tegas Danrem.
Beragam cabang olahraga turut dipertandingkan, mulai dari bola voli, tenis lapangan, hingga tenis meja. Seluruh peserta tampil energik, memperlihatkan aksi terbaik dengan menjunjung tinggi sportivitas, disiplin, dan kebersamaan—cerminan karakter prajurit TNI.
Tak hanya sebagai ajang kompetisi, kegiatan ini juga menjadi sarana memperkuat komunikasi internal antarsatuan serta menghadirkan hiburan positif bagi seluruh keluarga besar Korem 042/Gapu.
Korem 042/Gapu berharap momentum HUT ke-66 tahun ini bukan sekadar perayaan, melainkan menjadi dorongan memperkuat profesionalitas dan semangat pengabdian para prajurit dalam menjaga keamanan dan stabilitas di wilayah Provinsi Jambi.(mat)













Discussion about this post